Spec | Keterangan |
P x L x T | 4,235 x 1,695 x 1,695 |
Isi Silinder | 1,497cc |
Mesin | 2NR-FE, In-line 4 Cyl, 16 Valve, DOHC, Dual VVT-i |
Kapasitas Tangki | 42 liter |
Transmisi | 6 speed MT & CVT with 7-Speed |
Suspensi depan | MacPherson Strut with Coil Spring and Stabilizer |
Suspensi Belakang | Torsion Beam with Coil Spring and Stabilizer |
Rem Depan | 15" Ventilated Disc |
Rem Belakang | 15" Solid Disk |
Ukuran Ban | 195/55R16 Alloy with Machining |
Toyota adalah salah satu brand otomotif terbesar di dunia, namun jangkauannya di Indonesia dapat dibilang lebih dari besar dimana tidak ada satupun yang tidak mengenali brand Toyota dan kemanapun mata memandang hampir dipastikan adanya kehadiran Toyota.
Tidak lama lalu produsen mobil ini merilis lini mobil yaitu Toyota Sienta. Popularitas mobil ini pun cukup tinggi dan sangat diterima oleh masyarakat terutama sebagai family car.
Kini Toyota merilis versi baru yaitu Toyota New Sienta yang memiliki beberapa pembaharuan. Dalam review mobil kali ini akan meliput beberapa aspek dan pembaharuan Toyota New Sienta, yuk simak review dan spesifikasi berikut ini.jn
Pada varian Toyota New Sienta ini untuk aspek mesin tidak memiliki pembaharuan yang signifikan. Mesin yang digunakan adalah mesin 2NR-FE inline dengan 4 silinder, 16 katup, DOHC, Dual VVT-I.
Mesin ini berkapasitas 1,497 cc dan memiliki diameter x langkah sebesar 72.5 x 90.6, menghasilkan output maksimal sebesar 107/6,000 dan torsi maksimum sebesar 14.3/4,200.
Untuk sistem bahan bakar, mesin Toyota New Sienta ini menggunakan sistem injeksi dan memiliki kapasitas 42 liter. Tidak ada perbedaan jauh dari versi sebelumnya.
Untuk interior Toyota New Sienta masih memiliki ruang yang luas dimana memiliki dimensi panjang sebesar 4,235, lebar, 1,695, tinggi 1,695, dan jarak pijak sebesar 2,750.
Untuk varian Q type beberapa fiturnya pun juga diperbaharui, seperti adanya fitur smart stop button, lapisan kulit untuk kemudi dengan pengatur sister infotainment yang juga baru dan premium, dan pengaturan AC dengan tampilan digital.
Sementara untuk varian V type fitur yang ditambah adalah spedometer kombinasi dengan tampilan informasi, kamera parkir belakang
Toyota New Sienta versi baru ini memiliki lebih banyak pembaharuan dalam aspek eksterior d
imana mobil ini rilis dengan tampilan yang jauh lebih sporty dan jauh lebih keren.
Tampilan baru akan jauh lebih terlihat pada varian Q type, dimana Q type ini memiliki desain yang berbeda sendiri dibandingkan varian lainnya.
Grill yang dilengkapi untuk seluruh tipe berubah, dan akan memberikan kesan yang lebih fresh. Dan juga untuk versi baru ini terdapat warna baru yaitu citrus yellow.
Dan untuk Q type juga tersedia kombinasi lampu led untuk lampu belakang yang juga memiliki fitur reflektif. Untuk warna terdapat 6 varian warna, yaitu Red Mica Metallic, Citrus Yellow, Super White, Silver Metallic, Grey Metallic, dan Attitude Black Mica Metallic.
Dalam segi keamanan Toyota New Sienta dilengkapi dengan Anti Theft Device untuk mengantisipasi dari terjadinya pencurian, alarm mobil untuk dapat berfungsi sebagai sensor saat terjadinya sesuatu yang mencurigakan, dan engine immobilizer untuk memastikan bahwa mobil akan tetap aman sewaktu terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan.
Untuk keselamatan Toyota New Sienta ini memiliki fitur yang mengantisipasi dari terjadinya kejadian yang tidak diinginkan, seperti airbag untuk penumpang dan pengemudi, sistem kunci anak, EBD, sistem kontrol stabilitas, sensor sabuk pengaman, sensor parkir, dan beragam fitur keselamatan lainnya yang sudah terstandarisasi.
Mesin yang terpasang dalam varian mobil ini adalah mesin petrol, dimana bahan bakar yang dipakai adalah bensin. Tergantung dari jenis bensin yang digunakan, konsumsi bahan bakar bisa tergolong irit dan dengan kapasitas tangki yang cukup besar dapat mempermudah pengemudi dalam perjalanannya ke tujuan
Sebagai pertimbangan Toyota New Sienta ini tidak memiliki banyak perubahan dalam segi performa karena semua pembaharuan difokuskan ke segi eksterior dan bodykit.
Namun ada beberapa pembaharuan sebagai contoh sistem tampilan infotainment yang lebih keren dan memiliki lebih banyak fungsionalitas. Maka itu untuk review mobil ini memang tidak terdapat perbedaan signifikan namun bagi yang menggemari tampilan baru yang ditawarkan Toyota New Sienta maka kalian pastinya akan puas.
Toyota ditujukan untuk customer kalangan menengah. Harga Toyota Sienta dipasang dengan harga yang cukup murah di Indonesia, yaitu sekitar dua ratusan juta hingga tiga ratusan juta, sehingga membuat Toyota Sienta sebagai mobil yang cukup terjangkau untuk masyarakat Indonesia terutama bagi keluarga.
Untuk varian tipe terdapat 5 tipe, yaitu Sienta 1.5 G M.T, Sienta 1.5 G CVT, Sienta 1.5 V M/T, Sienta 1.5 V CVT, dan Sienta 1.5 Q CVT. Anda bisa menemukan mobil ini di dealer Toyota Kudus terdekat di kota anda.